Getaran dan Gelombang

GETARAN 

Getaran adalah gerakan bolak-balik secara periodik melalui titik kesetimbangan. 

Perhatikan gambar bandul di bawah ini! 

Sumber: https://siswantozheis.wordpress.com/

Apabila digerakkan, bandul di atas akan bergetar. Saat kondisi diam, bandul akan berada di posisi O. Ketika ditarik ke posisi A, kemudian dilepaskan, bandul akan bergerak ke arah B dengan melalui titik O. Titik O ini disebut titik kesetimbangan. 

Bandul di atas akan mengalami satu getaran apabila kembali ke posisi semula. Misal, dilepaskan dari posisi A, bandul akan mengalami satu getaran jika kembali lagi ke titik A. 

1 getaran bandul = A-O-B-O-A, O-A-O-B-O, O-B-O-A-O, B-O-A-O-B 

1/2 getaran bandul = A-O-B, O-B-O, B-O-A, O-A-O 

1/4 getaran bandul = A-O, O-B, B-O, O-A 

3/4 getaran bandul = A-O-B-O, O-A-O-B, O-B-O-A, B-O-A-O

Bandul mengalami 2 getaran apabila kembali ke titik semula sebanyak 2 kali. Dan seterusnya.

Berikut contoh getaran di kehidupan sehari-hari: 

- getaran pada pita suara saat kita berbicara 

- gerak senar gitar saat dipetik 

- gerak senar biola saat digesek 

- gerak bandul pada jam antik 

- gerak ayunan 

- gempa bumi 

- pegas yang diberi beban, kemudian digerakkan 

- mistar yang salah satu ujungnya ditahan dan ujung lainnya digerakkan

Berikut parameter yang digunakan pada getaran: 

1. Amplitudo (A) 

Amplitudo merupakan simpangan terjauh dari titik kesetimbangan.

Pada contoh bandul di atas, amplitudonya berada di titik A atau B.

2. Periode (T) 

Periode merupakan waktu yang diperlukan untuk melakukan satu getaran. 

Satuan periode adalah detik atau sekon (disingkat s)

Rumus periode:  

T = t/n 

Keterangan: 

T = periode (sekon atau detik atau s) 

t = waktu (sekon atau detik atau s) 

n = jumlah getaran

3. Frekuensi (f) 

Frekuensi merupakan banyaknya getaran yang terjadi dalam satu detik. 

Satuan frekuensi adalah Hertz atau disingkat Hz

Rumus periode:  

f = n/t

Keterangan: 

f = frekuensi (Hertz atau Hz) 

n = jumlah getaran

t = waktu (sekon atau detik atau s)

Hubungan antara periode dan frekuensi bisa dituliskan sebagai berikut. 

f = 1/T atau T = 1/f 

Keterangan: 

f = frekuensi (Hertz atau Hz) 

T = periode (sekon atau detik atau s) 

Sumber: https://slideplayer.info/


Contoh soal 

Sebuah bandul bergetar 60 kali dalam 3 sekon. Hitung frekuensi dan periode bandul tersebut! 


GELOMBANG 

Gelombang merupakan getaran yang merambat. 

Berdasarkan medium perambatannya, gelombang dibedakan menjadi dua, yaitu gelombang mekanik dan gelombang elektromagnetik. 

1. Gelombang mekanik 

Gelombang mekanik adalah gelombang yang memerlukan medium untuk merambat. 

Contoh gelombang mekanik adalah gelombang tali, gelombang air, dan gelombang bunyi.

2. Gelombang elektromagnetik 

Gelombang elektromagnetik adalah gelombang yang dapat merambat tanpa medium perambatan. Gelombang elektromagnetik bisa merambat di ruang hampa udara.

Contoh gelombang elektromagnetik adalah gelombang radio, gelombang cahaya, dan gelombang radar.

Berdasarkan arah rambatannya, gelombang mekanik dibedakan menjadi dua, yaitu gelombang transversal dan gelombang longitudinal. 

1. Gelombang transversal 

Gelombang transversal adalah gelombang yang arah getarnya tegak lurus terhadap arah rambatnya. 

Contoh gelombang transversal adalah gelombang tali, gelombang permukaan air, gelombang ombak, dan gelombang cahaya. 

Sumber: https://www.kelaspintar.id/

Pada gambar di atas, saat tali digerakkan, arah getarnya ke atas, sedangkan arah rambatnya ke depan. Arah getar dan arah rambat saling tergak lurus. 

Bentuk gelombang transversal digambarkan dengan bukit dan gelombang. 

Sumber: https://idschool.net/

1 gelombang terdiri atas 1 bukit dan 1 gelombang 

1/2 gelombang = 1 bukit saja atau 1 gelombang saja

2. Gelombang longitudinal 

Gelombang longitudinal adalah gelombang yang arah getarnya sejajar dengan arah rambatnya. 

Contoh gelombang longitudinal adalah gelombang pada slinki dan gelombang bunyi. 

Sumber: https://www.kelaspintar.id/

Wujud slinki: 

Sumber: https://www.dreamstime.com/


Materi Getaran dan Gelombang: 

1. Getaran dan Gelombang 

2. Cepat Rambat Gelombang dan Bunyi 

3. Pemantulan Bunyi 

4. Gelombang Cahaya, Sifat Cahaya, dan Pembentukan Cahaya Pada Cermin 

5. Bagian-bagian Mata, Gangguan Pada Mata, dan Alat Optik 

Posting Komentar untuk "Getaran dan Gelombang"