Soal Ujian Modul 13 Materi Listrik Statis Listrik Dinamis dan Modul 14 Materi Magnet Paket B Kelas 9 Setara SMP

I. Berilah tanda silang (X) pada jawaban yang benar! 

1. Apabila kita menggosok-gosokan penggaris plastik ke rambut, kemudian mendekatkan penggaris tersebut ke potongan kertas yang berukuran kecil, yang terjadi adalah …. 

a. kertas menempel ke penggaris plastik 

b. kertas menjauh dari penggaris plastik 

c. kertas beterbangan 

d. tidak terjadi apa-apa 

2. Berkaitan dengan soal nomor 1. Sebelum digosokkan ke rambut, penggaris plastik awalnya bermuatan …. 

a. positif 

b. netral 

c. negatif 

d. berubah-ubah 

3. Jika suatu benda bermuatan positif didekatkan ke benda yang bermuatan negatif, kedua benda tersebut akan …. 

a. saling menjauh 

b. tolak-menolak 

c. tarik-menarik 

d. tidak terjadi apa-apa 

4. Saat menggosokkan kain sutra dengan kaca, kain sutra akan bermuatan …. 

a. stabil 

b. netral 

c. positif 

d. negatif 

5. Besarnya gaya Coulomb dipengaruhi oleh konstanta, …, dan …. 

a. muatan listrik, jarak antarmuatan 

b. arus listrik, jarak antarmuatan 

c. arus listrik, beda potensial 

d. muatan listrik, berat muatan 

6. Garis gaya listrik mengalir dari muatan … ke muatan …. 

a. positif, netral 

b. netral, negatif 

c. positif, negatif 

d. negatif, positif 

7. Bagian elektroskop yang bisa membuka dan menutup adalah …. 

a. kepala elektroskop 

b. daun elektroskop 

c. batang elektroskop 

d. selubung elektroskop 

8. Saat elektoskop bermuatan negatif, kemudian disentuhkan dengan benda bermuatan positif, daun elektroskop akan …. 

a. menjauh 

b. membuka 

c. tetap 

d. menutup 

9. Ingat-ingat rumus kuat arus listrik! Besarnya kuat arus listrik dipengaruhi oleh … dan …. 

a. beda potensial, hambatan 

b. beda potensial, muatan benda 

c. hambatan, muatan benda 

d. muatan benda, jarak antarmuatan 

10. Tiga buah hambatan listrik masing-masing R1= 20Ω, R2 = 10Ω, dan R3 = 30Ω disusun secara seri. Besar hambatan penggantinya adalah …. 

a. 0 

b. 20Ω 

c. 30Ω 

d. 60Ω 

11. Rangkaian listrik di rumah termasuk rangkaian …. 

a. pararel 

b. seri 

c. teratur 

d. stabil 

12. Pada rangkaian pararel, kuat arus yang masuk jumahnya sama dengan yang keluar. Perhatikan gambar di bawah ini! 

Besarnya kuat arus I4 yang keluar dari percabangan adalah …. 

a. 2A 

b. 3A 

c. 4A 

d. 5A 

13. Selain tergantung pada daya listrik alat elektronik, besarnya energi listrik juga tergantung pada …. 

a. bahan alat elektronik 

b. besarnya alat elektronik 

c. lamanya penggunaan 

d. besarnya daya listrik di rumah 

14. Konduktor merupakan penghantar listrik yang baik. Bahan konduktor yang terbaik adalah …. 

a. aluminium 

b. besi 

c. baja 

d. tembaga 

15. Saat memegang kabel listrik, kita tidak akan tersetrum karena bahan luar kabel terbuat dari termoplastik yang digunakan sebagai …. 

a. isolator 

b. isolasi 

c. konduktor 

d. konduksi 

16. Gaya Lorentz adalah gaya tarik-menarik atau tolak-menolak yang bekerja pada kawat yang …. 

a. panjang 

b. berlilitan 

c. berarus listrik 

d. bermuatan magnet 

 

Gambar untuk soal nomor 17-20 


Untuk menentukan arah gaya Lorentz, arus listrik, dan medan magnet digunakan kaidah tangan kanan. 

 

17. Ibu jari menunjukan arah …. 

a. gaya Lorentz 

b. arus listrik 

c. muatan 

d. medan magnet 

18. Jari telunjuk menunjukkan arah …. 

a. gaya Lorentz 

b. arus listrik 

c. muatan 

d. medan magnet 

19. Jari tengah menunjukkan arah …. 

a. gaya Lorentz 

b. arus listrik 

c. muatan 

d. medan magnet 

20. Apabila arah kuat arus ke kanan dan kuat medan magnet ke depan, arah gaya Lorentz adalah ke …. 

a. kiri 

b. belakang 

c. bawah 

d. atas 


II. Jawablah dengan singkat! (Maksimal 2 kata) 

Elektroskop digunakan untuk menentukan jenis muatan suatu benda. Saat elektroskop bermuatan netral, jumlah muatan positif dan negatifnya …(21)…. Apabila elektroskop tersebut disentuhkan dengan benda bermuatan positif, daun elektroskop akan …(22)…. Muatan negatif di daun elektroskop ditarik menuju ke …(23)… elektroskop. Daun elektroskop menjadi bermuatan …(24)…. 

Rangkaian listrik yang memiliki satu baris arus listrik disebut dengan rangkaian …(25)…. Pada rangkaian ini, jika salah satu lampu diputus, lampu lainnya akan …(26)…. Kuat arus listrik yang mengalir di setiap titiknya besarnya …(27)….

Rangkaian listrik yang bercabang disebut rangkaian …(28)…. Jika salah satu lampu diputus, lampu lainnya akan …(29)…. Arus listrik yang masuk percabangan besarnya …(30)… dengan yang keluar. 


III. Uraian 

31. Jelaskan perbedaan listrik statis dengan listrik dinamis secara singkat! Berikan masing-masing 1 contoh peristiwanya! 

32. Berkaitan dengan hukum Coulomb. 

a. Jelaskan tentang hukum Coulomb secara singkat! 

b. Tuliskan rumus hukum Coulomb beserta keterangannya! 

c. Berdasarkan rumus di atas, apa yang akan terjadi pada gaya Coulomb jika jarak antarmuatan semakin besar? 

33. Perhatikan soal di bawah ini! 

Suatu penghantar memiliki hambatan 10Ω dengan beda potensial ujung-ujung penghantar tersebut 12V. Tentukan besar kuat arus yang mengalir dalam penghantar tersebut

a. Berapa besar hambatan dan beda potensial pada soal di atas? (Lengkapi dengan satuannya!) 

R = …. 

V = …. 

b. Apa yang ditanyakan? 

c. Hitung besar kuat arus listrik menggunakan caranya! 

34. Sebutkan 4 upaya yang kalian lakukan untuk menghemat listrik! 

35. Sebutkan 3 hal yang mempengaruhi gaya Lorentz!


Jawaban ada di materi di bawah ini! 

Materi Listrik Statis dan Dinamis: 

1. Perbedaan Listrik Statis dan Dinamis Serta Contoh Peristiwa Listrik Statis

2. Rumus Hukum Coulomb, Gambar Garis Gaya Listrik, dan Cara Kerja Elektroskop 

3. Listrik Dinamis: Rangkaian Seri, Rangkaian Paralel, Rangkaian Campuran, Sumber Arus Listrik, dan Sumber Energi Listrik 

4. Upaya Menghemat Listrik, Menghindari Bahaya Kelistrikan, Energi Listrik, serta Konduktor dan Isolator 

Materi Magnet:

Posting Komentar untuk "Soal Ujian Modul 13 Materi Listrik Statis Listrik Dinamis dan Modul 14 Materi Magnet Paket B Kelas 9 Setara SMP"