Tumbuhan merupakan makhluk hidup yang mempunyai peran penting dalam kehidupan seperti menyediakan bahan makanan dan oksigen. Bahan makanan tersebut mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral yang kadarnya berbeda masing-masing tumbuhan. Contoh tumbuhan yang mempunyai kandungan karbohidrat adalah padi, kentang, ubi jalar, dan gandum. Contoh tumbuhan yang mengandung protein adalah tanaman kedelai yang nantinya biji kedelai akan diolah menjadi tempe dan tahu. Tumbuhan mengubah karbondioksida menjadi oksigen melalui proses fotosintesis. Oksigen ini dibutuhkan manusia dan hewan untuk bernapas.
Berikut gambar organ tumbuhan lengkap beserta keterangannya (bagian-bagiannya).
Sumber: https://www.utakatikotak.com/ |
Organ tumbuhan lengkap terdiri atas akar, batang, daun, bunga, dan buah.
AKAR
Akar merupakan organ tumbuhan yang umumnya berada di bawah permukaan tanah.
Ciri-ciri akar secara umum:
- tidak memiliki buku-buku
- tumbuh ke pusat bumi
- menuju air
- warna keputih-putihan atau kekuning-kuningan
- berbentuk runcing
Fungsi akar secara umum:
- sebagai alat absorbsi air dan unsur hara di dalam tanah
- menambatkan tubuh tumbuhan di tanah
- pengokoh tumbuhan pada tempat tumbuhnya
- tempat cadangan makanan seperti singkong, wortel, dan lobak
Akar dibagi menjadi 2 bagian, yaitu struktur luar dan dalam tumbuhan.
Berikut gambar struktur luar akar tumbuhan:
Sumber: https://www.nafiun.com/ |
- Leher akar: bagian akar yang terhubung dengan batang secara langsung
- Batang akar: menghubungkan leher akar dengan ujung akar
- Serabut akar: cabang-cabang akar yang halus
- Tudung akar: bagian ujung akar yang berfungsi melindungi akar saat menembus tanah
Ada 2 jenis sistem perakaran pada tumbuhan, yaitu akar serabut dan tunggang. Akar serabut ada di tanaman monokotil seperti padi, jagung, tebu, bambu, dan rumput. Akar tunggang ada di tanaman dikotil seperti mangga, rambutan, dan sirsak.
Organ tumbuhan lainnya (batang, daun, bunga, dan buah) akan dibahas di materi selanjutnya.
Materi Struktur Tumbuhan Beserta Fungsinya:
1. Gambar Organ Tumbuhan Lengkap dan Struktur Akar Tumbuhan
2. Struktur dan Fungsi Batang, Daun, Bunga, Buah, serta Biji
3. Penampang Melintang Batang Tumbuhan Monokotil dan Dikotil
Posting Komentar untuk "Organ Tumbuhan: Struktur Akar Tumbuhan"